11 Recover Center Akan Dibangun di Kecamatan Panakkukang

 11 Recover Center Akan Dibangun di Kecamatan Panakkukang

MAKASSARMETRO – Pemerintah Kota Makassar tengah gencar melakukan penanggulangan Covid-19 di Makassar. Salah satunya dengan menghadirkan Recover Center di seluruh kecamatan.

Camat Panakkukang, Thahir, mengatakan Recover Center memiliki fasilitas kesehatan khusus berkaitan dengan Covid-19, seperti masker dan APD sesuai standar WHO.

SDM yang bertugas di Recover Center telah dilatih melakukan tracing treatment. “Sudah lengkap, di dalam Recover Center telah diadakan sarana hingga SDM,” kata Camat Panakkukang, Sabtu (5/6/2021).

“Pak Wali juga menggandeng pihak IDI untuk menyukseskan program ini, intinya semua untuk rakyat,” tambahnya.

Khusus di Panakkukang pihaknya akan mengadakan Recover Center sebanyak 11 unit. “Insyaallah semoga sukses dan berjalan lancar. Saat ini untuk kesiapan lahan sudah siap dan kini sedang proses pengadaan,” harapnya. (*)

Sumber:https://makassarmetro.com/2021/06/05/11-recover-center-akan-dibangun-di-kecamatan-panakkukang?

Akses: 5 Juni 2021

Berikan Komentarmu

Previous Post Next Post

*Artikel berita yang diposting oleh Skuadron Team EKSPEDISI DP ini adalah rilis berita yang dapat diposting ulang, atau dikutip sebagian atau keseluruhan.


**Untuk pertanggung-jawaban etika jurnalisme, setiap media yang memposting atau mengutip sebagian atau keseluruhan, dapat melakukan pendalaman dan pengembangan berita lebih lanjut, yang bukan merupakan bagian dari tanggung-jawab sebagaimana yang ada dalam artikel ini.