Muh Ramdhan Pomanto



"Danny" Pomanto sapaan lazimnya, adalah alumni Jurusan Arsitek Fak. Teknik Universitas Hasanuddin 1989 dan menjadi dosen selama dua tahun setelah sarjana. Pendidikan menengahnya di SMP Negeri 5 Makassar dan SMA Negeri 1 Makassar. 


Danny Pomanto lahir di Makassar 30 Januari 1964. Ia dibesarkan di Kota Makassar dalam didikan agama ber-"mazhab" NU (Ayah) dan Muhammadiyah (Ibu).   


Sebelum mejabat walikota Makassar periode 2014-2019, Danny adalah konsultan Tata Ruang dan Landscape selama belasan tahun pada puluhan proyek besar (grand project) di seluruh Indonesia, oleh swasta maupun pemerintah. Penasehat Perencanaan Bidang Tata Ruang Kota Makassar (2008, 2009, 2010, 2011, 2012).


Danny Pomanto juga mengoleksi banyak pengalaman organisasi, antara lain: ICMI, MKGR, GAPENSI, KADIN, PERBASASI, IKA Arsitek Unhas. Selama karir profesionalnya (1989-2014), Danny menghasilkan 650 karya ikonik dan monumental, seperti Masjid Raya Makassar dan NEW BANTAENG.


Salah satu karya pentingnya sebagai profesional adalah landscape CPI (Center Point of Indonesia) sebelum menjabat walikota Makassar. Sebagai walikota, Danny berhasil mendatangkan penghargaan termashur pemerintahan dari Negera Republik Indonesia kepada warga kota Makassar, yakni PRASAMYA PURNAKARYA NUGRAHA (2019).  


Pengalaman Politik Danny Pomanto antara lain, Walikota Makassar Terpilih 2013, Calon walikota Makassar 2018, kader Partai Nasdem sejak 2018.