SDP akan Gelar Doa & Dzikir Bersama untuk DIAMI


Makassar - Menindaklanjuti keputusan KPU yang membatalkan Danny Pomanto dan Indira Mulyasari maju dalam pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Makassar, Sahabat Danny Pomanto (SDP) Selasa 8 Mei 2018, menggelar rapat di posko induk SDP, Jalan Skarda, Makassar.
Rapat ini dipimpin langsung oleh ketua SDP, Usdar Nawawi yang beragendakan penetapan waktu doa dan dzikir bersama dengan tujuan agar gugatan yang  dilayangkan DIAmi ke Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Makassar untuk bisa kembali maju dalam Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota  27 Juni mendatang diterima.
Pasalnya pasangan calon bernomor urut 2 yang bertagline DIAmi ini telah melayangkan gugatan ke Panwaslu Makassar agar membatalkan pembatalan Danny kembali agar bisa kembali maju sebagai kandidat dalam pilwali 2018.
“Barangkali tuhan memberikan jalan supaya Pak Danny bisa kembali dibatalkan pembatalannya. Ia tonji yang katakan memenuhi syarat, ia tonji yang kemudian katakan tidak memenuhi syarat. Itu yang akan kami gugat”, ujar Usdar.
Menurut Usdar, dalam aturan pilkada, batas pengajuan gugatan hanya sampai tanggal 27 Mei 2018 karena tanggal 28 Mei 2018 surat suara akan dicetak. Jadi SDP hanyak memiliki beberapa hari untuk mengajukan gugatan.
Usdar berharap Danny menang dalam panwas sebagai tiket untuk dapat melakukan peninjauan kembali ke Mahkamah Agung. Kemudian menang di Mahkamah Agung dan Mahkamah Konstitusi.
Pada kesempatan itu, Usdar juga menyampaikan terima kasih kepada teman-teman SDP yang tanpa mengenal waktu mendampingi Danny-Indira dimanapun berada dan berharap agar doa SDP diijabah sehingga Danny bisa kembali maju dalam pilwali.
“Saya juga menyampaikan terima kasih teman-teman yang tidak mengenal waktu kapan pun pak Danny dan Indira datang, selalu ada teman-teman SDP yang mendampingi dimanapun berada. Semoga doa-doa kita diijabah, Pak Danny bisa kembali maju dalam pilwali 2018”, ujar Usdar.
Keputusan rapat bahwa doa bersama akan dilaksanakan Kamis, 10 Mei 2018 tepatnya setelah sholt Isya bertempat di posko induk SDP, Jalan Skarda, Makassar
Update 9-5-2018 Pukul 10:50 Wita


Berikan Komentarmu

Previous Post Next Post

*Artikel berita yang diposting oleh Skuadron Team EKSPEDISI DP ini adalah rilis berita yang dapat diposting ulang, atau dikutip sebagian atau keseluruhan.


**Untuk pertanggung-jawaban etika jurnalisme, setiap media yang memposting atau mengutip sebagian atau keseluruhan, dapat melakukan pendalaman dan pengembangan berita lebih lanjut, yang bukan merupakan bagian dari tanggung-jawab sebagaimana yang ada dalam artikel ini.