Gelar Konsolidasi, Danny Himbau Pendukungnya Kawal Demokrasi



Makassar - Calon Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Danny Pomanto menggelar konsolidasi internal dengan ratusan tim dan komunitas pendukung pasangan Calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto-Indira Mulyasari Paramastuti (DIAmi).

Konsolidasi tersebut dilaksanakan di kediaman pribadi Danny, di Jalan Amirullah, Minggu (01/04/2018) siang.

Danny yang ditemui sebelum kegiatan berlangsung, mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk menenangkan tim, simpatisan dan pendukung, mengingat kondisi saat ini mulai memanas akibat banyaknya kabar hoax yang beredar.

"Ya marahlah. Ini kita kasih tenang, dengan begitu banyak cara hoax. Ini kan bukan pilkada raja hoax, ini (pilkada) wali kota, jadi mesti lebih positif," paparnya.

Danny menambahkan, saat ini warga Makassar, terlebih pendukung dan simpatisannya tidak main-majn mengawal demokrasi.

Olehnya itu ia meyakini, jika ada yang mencoba bermain-main dalam pelaksanaan pilkada Makassar kali ini, itu sama denan merusak Kota Makassar.

"Mereka tidak main-main mengawal demokrasi, artinya kalau ada yang main-main ini sama saja dengan merusak Makassar," tegasnya.

Danny juga mengimbau pada seluruh tim, relawan, pendukung dan simptisan DIAmi untuk tidak terpancing dengan upaya provokasi dari pihak yang tidak bertanggung jawab. "Saya himbau, kawallah kebenaran. Jangan terpancing. Kawal kebenaran dengan resiko apapun," tutupnya.
Sumber: https://makassar.sindonews.com/read/7401/1/gelar-konsolidasi-danny-himbau-pendukungnya-kawal-demokrasi-1522562660
Update: 2-4-2018 Pukul 08:09 Wita

Berikan Komentarmu

Previous Post Next Post

*Artikel berita yang diposting oleh Skuadron Team EKSPEDISI DP ini adalah rilis berita yang dapat diposting ulang, atau dikutip sebagian atau keseluruhan.


**Untuk pertanggung-jawaban etika jurnalisme, setiap media yang memposting atau mengutip sebagian atau keseluruhan, dapat melakukan pendalaman dan pengembangan berita lebih lanjut, yang bukan merupakan bagian dari tanggung-jawab sebagaimana yang ada dalam artikel ini.