PKPI Ingin Danny Jadi Walikota Lagi

MAKASSAR – Dewan Pimpinan Kota (DPK) Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) Makassar menginginkan agar Moh Ramdhan Pomanto kembali menjadi Wali Kota Makassar.
Hal itu disampaikan Ketua DPK PKPI Makassar, Muhammad Israt Siratu saat memberikan sambutan dalam acara Rapat Koordinasi dan Pendidikan Politik DPK Makassar yang dihadiri langsung oleh Danny, sapaan akrab Ramdhan Pomanto, di Hotel Prima, Jalan Sam Ratulangi, Makassar, Sabtu (23/12/2017).
“Tidak semuanya yang baru itu bagus. Kita sudah melihat prestasi yang ditorehkan Pak Danny, jadi tentu kita berharap agar beliau kembali memimpin Makassar,” kata Israt.
Sebagai bukti keseriusannya menjadikan Danny sebagai walikota di periode kedua, partainya membentuk komunitas Barisan Garuda Merah Putih (BGMP) untuk memenangkan pasangan Moh Ramdhan Pomanto-Indira Mulyasari Paramastuti (DIAmi) di Pilwali Makassar 2018.
“Kalau calon yang maju perseorangan itu kan tidak bisa mencantumkan atribut partai dalam kampanyenya, makanya kita bentuk komunitas ini. Ini sekaligus menjadi kontribusi nyata PKPI untuk DIAmi,” ucap Israt.
Anggota yang tergabung dalam BGMP, kata Israg, merupakan kader dan simpatisan PKPI. Namun, tidak menutup kemungkinan akan merekrut dari kalangan non-partisan parpol.
“Kalau PNS juga mau gabung, kita tentu terima. Karena komunitas ini bukan cuma untuk tahun politik ini, tapi juga akan berlanjut menjadi komunitas yang bergerak di bidang sosial. Seperti membantu penanganan bencana dan lainnya. Sekalian juga akan dijadikan sebagai sayap partai,” ujarnya.

Berikan Komentarmu

Previous Post Next Post

*Artikel berita yang diposting oleh Skuadron Team EKSPEDISI DP ini adalah rilis berita yang dapat diposting ulang, atau dikutip sebagian atau keseluruhan.


**Untuk pertanggung-jawaban etika jurnalisme, setiap media yang memposting atau mengutip sebagian atau keseluruhan, dapat melakukan pendalaman dan pengembangan berita lebih lanjut, yang bukan merupakan bagian dari tanggung-jawab sebagaimana yang ada dalam artikel ini.