Peserta Isolasi Apung Curhat di Medsos, Jubir Makassar Recover Bilang Begini

 


FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Isolasi Apung Terpadu yang telah dioperasikan Pemerintah Kota Makassar melalui tim Makassar Recover dikeluhkan pasien yang menjalani isolasi. Salah satunya adalah kebersihan kapal karena adanya rembesan air dan juga serangga.

Menanggapi keluhan yang tersebar di media sosial tersebut, Juru Bicara Makassar Recover Henni Handayani mengatakan, sejak awal telah disiagakan petugas deck di atas kapal selama 24 jam.

“Tim Isolasi Apung terpadu terbagi atas beberapa divisi yang selalu siap merespons dan menjawab kebutuhan pasien di KM Umsini. Termasuk petugas deck kapal yang siap 24 jam melayani keluhan pasien,” kata Henni menanggapi keluhan yang beredar di media sosial tersebut, Kamis (5/8/2021).

Henni menjelaskan, keluhan pasien yang menemukan kecoa misalnya, langsung ditangani oleh petugas deck secara cepat. Mereka telah melakukan penyemprotan di atas kapal.

“Kami berharap dan selalu berupaya sekuat tenaga agar semua berjalan baik. Pasien menjalani masa isolasi dengan pikiran tenang,” tambah Henni.

Menurutnya, tim Makassar Recover khususnya yang bertugas di Isolasi Apung berupaya menjalin komunikasi yang lebih terbuka.

“Semisal jika ada keluhan sebaiknya langsung dilaporkan ke petugas deck kapal bukan ke media sosial. Agar masalahnya betul betul tertangani secara baik dan cepat,” tandasnya.

Per hari ini pasien Isolasi Apung di KM.Umsini berjumlah 70 pasien. Dan setiap harinya ada penambahan pasien rujukan dari PKM di Kota Makassar.

Menurutnya, tim Makassar Recover khususnya yang bertugas di Isolasi Apung berupaya menjalin komunikasi yang lebih terbuka.

“Semisal jika ada keluhan sebaiknya langsung dilaporkan ke petugas deck kapal bukan ke media sosial. Agar masalahnya betul betul tertangani secara baik dan cepat,” tandasnya.

Per hari ini pasien Isolasi Apung di KM.Umsini berjumlah 70 pasien. Dan setiap harinya ada penambahan pasien rujukan dari PKM di Kota Makassar.

Danny kemudian memerintahkan SKPD Pemkot Makassar ikut turun langsung agar masalah tersebut segera diselesaikan. (ikbal/fajar)

Sumber:https://fajar.co.id/2021/08/05/peserta-isolasi-apung-curhat-di-medsos-jubir-makassar-recover-bilang-begini/2/

Akses: 5 Agustus 2021

Berikan Komentarmu

Previous Post Next Post

*Artikel berita yang diposting oleh Skuadron Team EKSPEDISI DP ini adalah rilis berita yang dapat diposting ulang, atau dikutip sebagian atau keseluruhan.


**Untuk pertanggung-jawaban etika jurnalisme, setiap media yang memposting atau mengutip sebagian atau keseluruhan, dapat melakukan pendalaman dan pengembangan berita lebih lanjut, yang bukan merupakan bagian dari tanggung-jawab sebagaimana yang ada dalam artikel ini.