Cegah Covid, Tim Detektor 'Makassar Recover' Pantau Protkes Resto Hollywings

 


MAKASSAR - Tim Detektor 'Makassar Recover' kecamatan Talamate turus melakukan pemantauan penerapan protokol kesehatan. Seperti diketahui salah satu tugas dari Detektor mengimplememtasikan dan mengsosialisasikan 5 M, menjaga jarak, memakai masker, mencuci tangan, mencegah kerumunan, membatasi mobilitasi dan Interaksi.


Salah satu  tempat yang dipantau dalam penerapan protes yakni Resto Hollywings di Jalam Metro Tanjung Bunga Makassar. Pemantaun itu dipimpin langsung oleh Master ‘Makassar Recover’ Tamalate, Fahyuddin Yusuf.


"Kemarin malam tim Tim Detektor didampingi oleh tim nakes dan dokter memantau protekes Hollywing, Restonyakan buka sesuai dengan aturan pembatasan jam malam yang terapkan pemerintah kota Makassar," kata Fahyuddin, Jumat (18/06/2021).


Pemantaun itu juga dilakukan karena adannya pengajuan Izin dari pihak Hollywing untuk membuka tempat hiburannya. "Disanakan ada Bar dan Resto, yang beroperasikan restonya, mereka melakukan pengajuan izin untuk membuka juga tempat hiburannya," ucap Fahyuddin.


Menurut Fahyuddin Tim Detektor 'Makassar Recover' kecamatan Talamate masih mengkaji protes yang diterapkan Hollywings dan berkoordinasi dengan Walikota Makassar, Mohammad Ramdam Pomanto.


"Kita sudah pantau kesiapannya bersama Tripika, Kecamatan dan Dinas PTSP  terkait prokesnya. Itu masih kami kaji dan kesiapanya protkes terus kami pantau lewat War Room Recover, Tamalate. Tentunya pengajuan Izin Hollwings ini kami berkoordinasi dulu dengan pak Wali," tutup Fahyuddin.(*)

Berikan Komentarmu

Previous Post Next Post

*Artikel berita yang diposting oleh Skuadron Team EKSPEDISI DP ini adalah rilis berita yang dapat diposting ulang, atau dikutip sebagian atau keseluruhan.


**Untuk pertanggung-jawaban etika jurnalisme, setiap media yang memposting atau mengutip sebagian atau keseluruhan, dapat melakukan pendalaman dan pengembangan berita lebih lanjut, yang bukan merupakan bagian dari tanggung-jawab sebagaimana yang ada dalam artikel ini.