Saat Dannya Wali Kota, Penghasilan Kader KB Naik 5 Kali Lipat



MAKASSAR -- Ribuan Warga tumpah ruah sambut Calon Wakil Wali Kota Makassar nomor urut 2 Moh Ramdhan Danny Pomanto, dalam kampanye dialogis di Kelurahan Maccini Sombala, Kecamatan Tamalate, Kamis (8/3/2018).

Penampilan unik dan kreatif dilakukan warga dalam menyambut kedatangan Danny kali ini. Suasana langsung berbeda dari beberapa kampanye sebelumnya.

Didahului dengan penyambutan Adat A'ngaru (penyambutan ini merupakan penyambutan bagi raja-raja terdahulu) dan beberapa orang berkostum ala Spiderman dan Batman. Sontak, suasana pun tampak menghibur.

Salah satu tokoh yang juga Ketua Kerukunan Maccini Sombala, Haji Dg Sikkiruddin, dalam sambutannya menyampaikan jika seluruh keluarga besar Kerukunan Keluarga Maccini Sombala Siap memenangkan pasangan Danny Pomanto-Indira Mulyasari (DIAmi) di Pilwalkot 2018.

"Sekadar diketahui Pak, kami keluarga besar keturunan asli Maccini Sombala siap memenangkan Bapak kembali menjadi wali Kota Makassar. Kalau ada yang mengaku - mengaku ketua kerukunan asli Maccini Sombala, itu bukan yang asli. Justru inimi yang asli ketua KKMS (Kerukunan Keluarga Maccini Sombala), ini saya pertanggung jawabkan dunia dan akhirat dan saya punya silsilahnya," ujar H Sikkiruddin.

Selain itu, H Sikki, panggilan akrabnya, juga mempertegas jika ribuan suara di Maccini Sombala akan diberikan kepada Danny-Indira

"Insya Allah sekitar tiga ribuan suara di Maccini Sombala akan memilih DIAmi," tegas H Sikki disambut teriakan Oppoki dari warga.

Sementara itu, Danny mengungkapkan rasa syukur yang mendalam atas antusias ribuan warga dalam menyambut kedatangannya.

"Alhamdulillah, nari ini sangat luar biasa. Semua tokoh-tokoh Tamalate hadir di sini, kita berkumpul bersama-sama. Pilkada ini, kami menaruh harapan besar bagi masa depan Makassar, yang sudah di buktikan dan tinggal diteruskan. Maka itu, kita harus lanjutkan, kita harus pilih nomor dua," kata Danny disambut teriakan warga Dua...dua..dua.

Selain itu, Danny juga menyampaikan jika peningkatan penghasilan kader KB saat ini sudah meningkat.

"Dulunya kader KB penghasilannya cuma Rp 500 ribu. Alhamdulillah sekarang sudah meningkat lima kali lipat itu berarti kesejahteraan kader KB serta RT dan RW sekarang juga sudah meningkat," ujar Danny.

Usai memberikan sambutannya, Danny  mengukuhkan tiga komunitas sekaligus, di antaranya komunitas KKMS, Asoka, dan Tetta Kumis.

Tidak hanya itu, di sela kampanyenya, Danny juga mendengar langsung pernyataan dukungan dari Keluarga besar Kerukunan Keluarga Maccini Sombala (KKMS).

Selain warga dan tokoh masyarakat, hadir sejumlah kader partai Perindo, PAN, dan  terminator Kecamatan.(04/16)

SKUADRON DIVISI NEWS DIAmi
===================

Berikan Komentarmu

Previous Post Next Post

*Artikel berita yang diposting oleh Skuadron Team EKSPEDISI DP ini adalah rilis berita yang dapat diposting ulang, atau dikutip sebagian atau keseluruhan.


**Untuk pertanggung-jawaban etika jurnalisme, setiap media yang memposting atau mengutip sebagian atau keseluruhan, dapat melakukan pendalaman dan pengembangan berita lebih lanjut, yang bukan merupakan bagian dari tanggung-jawab sebagaimana yang ada dalam artikel ini.