Danny Pomanto : Majukan Makassar Butuh Kerja Keras

Makassar - Calon Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan "Danny" Pomanto kembali menyapa warga Makassar. Kali ini, dikesempatan kampanye dialogis tertutup, petahana blusukan di Kelurahan Tamamaung, Kecamatan Panakukkang, Jumat (23/2/2018).

Di hadapan para pendukungnya, Danny tak ingin memberikan janji-janji di luar batas kemampuannya memimpin Kota Makassar. Secara umum, kata dia, untuk memajukan Makassar dibutuhkan kerja keras yang terukur dan sistematis.

Dengan demikian, apa yang telah dijalankan selama menjabat wali kota tiga tahun belakangan ini, tinggal disempurnakan jika kembali terpilih di periode selanjutnya.

Seperti upaya peningkatan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD). Jika naik secara signifikan, maka belanja infrastruktur untuk pelayanan dan kesejahteraan rakyat siap diwujudkan di periode ke duanya.

"Saya kira kita semua masih sepakat untuk itu, dan jika saya dirahmati untuk kembali menjadi wali kota Makassar, Insya Allah kita sempurnakan yang belum sempurna itu," terangnya.

Bahkan, pasangan calon wali kota Makassar nomor urut II ini berencana akan meningkatkan insentif aparatnya seiring dengan peningkatan pembangunan berkisar 65%.

Apalagi, kata dia, Pemkot Makassar sejak dipimpinnya berhasil menaikkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). "Alhamdulillah saat ini APBD kita sudah mencapai 1,4 triliun. Tapi yang lucu ketika saya digugat karena pengadaan android RT-RW. Padahal RT/RW itu kan ujung tombak, sehingga layak untuk difasilitasi, tapi kenapa mesti disoal," sesal Danny.

Diketahui, giat sapa warga ini juga berlangsung di Kelurahan Pampang, Kecamatan Panakkukang. Didampingi Panglima Menara DIAmi, Adi Rasyid Ali, Danny diajak berkeliling lorong bertemu dengan para tokoh masyarakat untuk menyosialisasikan programnya jika kembali diamanahkan memimpin Makassar.

"Yang penting itu bagaimana merealisasikan, karena kalau sekedar berjanji semua orang bisa. Sampai hari ini, uang kita meningkat tiga kali lipat, itu menandakan kita terus bergerak karena kita tidak ingin mundur lagi," ujar Danny.

Sementara ARA sapaan akrab Panglima Menara DIAmi kembali mengingatkan kepada warga untuk tidak salah memilih kandidat di Pilwalkot Makassar. Kata dia, Danny Pomanto adalah sosok yang tepat kembali memimpin Makassar mengingat prestasi yang diraih Makassar sejak kepemimpinan Danny Pomanto.

"Jadi mengapa kita pilih pak Danny karena pemimpin ini memang layak untuk memimpin Makassar," pungkasnya.

"Jadi mari kita berpikir sehat, kita datang nanti ke TPS untuk memilih nomor urut dua untuk dua periode, pokoknya DIAmi wali kota ta, oppoki," teriak ARA menyambung di depan warga.



Sumber: https://makassar.sindonews.com/read/5723/1/danny-pomanto--majukan-makassar-butuh-kerja-keras-1519383773
Update: 23-2-2018 Pukul 20:49 Wita

Berikan Komentarmu

Previous Post Next Post

*Artikel berita yang diposting oleh Skuadron Team EKSPEDISI DP ini adalah rilis berita yang dapat diposting ulang, atau dikutip sebagian atau keseluruhan.


**Untuk pertanggung-jawaban etika jurnalisme, setiap media yang memposting atau mengutip sebagian atau keseluruhan, dapat melakukan pendalaman dan pengembangan berita lebih lanjut, yang bukan merupakan bagian dari tanggung-jawab sebagaimana yang ada dalam artikel ini.