Bahas Kesejahteraan Rakyat, Hary Tanoe Berbincang dengan Wali Kota Makassar

JAKARTA - Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo berbincang dengan Wali Kota Makassar, Muhammad Ramdhan "Danny" Pomanto di MNC Tower, Jakarta Pusat, Senin (15/1/2018).
Hary Tanoe dan Danny Pomanto diketahui membicarakan perihal pembangunan kesejahteraan masyarakat Kota Makassar. Seperti diketahui, Danny Pomanto maju sebagai salah satu kandidat kuat dalam Pilwalkot Makassar.
"Berbincang tentang program pembangunan kesejahteraan masyarakat Makassar ke depan bersama Wali Kota Makassar Danny Pomanto di MNC Tower, Jakarta," jelas Hary Tanoe seperti dikutip dari akun Twitter-nya @Hary_Tanoe.
Audiensi dengan DPP Gerkindo
Selain berbincang bersama Danny Pomanto, Hary Tanoe juga melakukan audiensi bersama pengurus DPP Gerakan Kasih Indonesia (Gerkindo). Seperti diketahui, Gerkindo merupakan salah satu sayap Partai Perindo yang aktif melakukan serangkaian bakti sosial ke sejumlah daerah.
"Audiensi dengan pengurus DPP Gerakan Kasih Indonesia (Gerkindo) di MNC Tower, Jakarta," jelas Hary Tanoe.

Sumber: https://news.okezone.com/read/2018/01/15/337/1845326/bahas-kesejahteraan-rakyat-hary-tanoe-berbincang-dengan-wali-kota-makassar 
Update: 15-1-2018 Pukul 19.57 Wita

Berikan Komentarmu

Previous Post Next Post

*Artikel berita yang diposting oleh Skuadron Team EKSPEDISI DP ini adalah rilis berita yang dapat diposting ulang, atau dikutip sebagian atau keseluruhan.


**Untuk pertanggung-jawaban etika jurnalisme, setiap media yang memposting atau mengutip sebagian atau keseluruhan, dapat melakukan pendalaman dan pengembangan berita lebih lanjut, yang bukan merupakan bagian dari tanggung-jawab sebagaimana yang ada dalam artikel ini.